Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia mengadakan pertemuan dengan delegasi dari Universitas Negeri Surabaya pada Selasa 03 Desember 2024 untuk membahas peningkatan mutu pendidikan melalui akreditasi internasional ACQUIN. Rapat ini dipimpin oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FIP, Dr. Sardin, M.Si., dan dihadiri Wakil Dekan Bidang Akademik FMIPA UNESA, Prof. Rooselyna Ekawati, Ph.D.. Pertemuan ini bertujuan untuk membangun kolaborasi strategis antara kedua institusi.
Prof. Rooselyna dalam sambutannya mengapresiasi sambutan FIP dan menekankan pentingnya kegiatan benchmarking sebagai langkah awal untuk memperluas kolaborasi antara universitas. Beliau juga menyatakan bahwa berbagi pengalaman terkait akreditasi internasional akan memperluas wawasan dan membantu meningkatkan daya saing pendidikan Indonesia di dunia internasional. Dr. Sardin menambahkan pentingnya kerjasama antar perguruan tinggi dalam memperbaiki kualitas pendidikan.
Selanjutnya, Dr. Angga Hadiapurwa, Ketua SKM FIP, menjelaskan proses penjaminan mutu yang diterapkan di FIP, yang berfokus pada transparansi, akuntabilitas, dan kolaborasi. Ia menyoroti penggunaan teknologi digital dalam memantau dan mengevaluasi kinerja akademik serta peran aktif dosen dan mahasiswa dalam sistem ini. Diskusi antara FIP dan UNESA membahas berbagai ide terkait implementasi standar internasional dalam penjaminan mutu, di mana UNESA tertarik untuk mengadopsi beberapa strategi yang diterapkan di FIP.
Pertemuan ini diakhiri dengan kesepakatan kedua belah pihak untuk mempererat kerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan dan pengembangan kurikulum. Rencana tindak lanjut meliputi pengiriman dokumen referensi penjaminan mutu, penyusunan roadmap kerjasama akademik, serta pertemuan lanjutan untuk merancang detail kolaborasi. FIP dan UNESA berkomitmen untuk mendukung mutu pendidikan yang lebih baik di tingkat nasional dan internasional.