Pelatihan Kewirausahaan (PEWIRA) merupakan program kerja dari bidang Kewirausahaan HIMA PKh FIP UPI yang telah dilaksanakan pada 9 oktober 2021. Kegiatan PEWIRA ini mengambil tema “Memulai Bisnis di Usia Muda”. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan peluang berwirausaha di usia muda dengan tagline “Get Closer to a Better Life”. Kegiatan ini berbentuk pematerian yang di isi oleh Ibu Tika Annisa Lestari Koeswandi, S.S. MM. kemudian dilanjutkan sesi praktik pembuatan Business Plan model canvas, dan yang terakhir ada sesi sharing bersama Guest Star.
Kegiatan PEWIRA dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne PLB. Dilanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana, Almadila Pratami, kemudian sambutan dari ketua umum HIMA PKh FIP UPI, Rifai Gunadi serta sambutan dari Perwakilan dosen, Ibu Rina Maryanti, M.Pd.. Acara dilanjutkan dengan pematerian yang diisi oleh Ibu Tika Annisa Lestari Koeswandi, S.S. MM.. Materi yang dibawakan Ibu Tika mengenai Strategi bisnis bagi pemula di era Work From Home. Setelah itu dilanjutkan dengan sesi praktik peserta. Masing-masing peserta membuat Business Plan model canvas dengan format BMC yang diberikan oleh Ibu Tika kemudian dinilai oleh para juri. Juri sendiri terdiri dari 5 orang, yaitu Rahma Aulia, Tasyha Ramadhanty Arifah, Sheyla Nurul Fadhilah, Muhammad Rofiundi, dan Isma Afina Salsabila. Kemudian acara dilanjutkan dengan sesi sharing bersama dengan Guest Star yaitu Kang Ripaldi Endikat mengenai “Pengalaman beliau dalam merintis usaha-usaha yang sedang dijalankannya sekarang”. Setelah semua rangkaian kegiatan terlaksana, acara PEWIRA ditutup dengan pembacaan doa. (HIMA PKh 2021-2022)