BEM KEMA PLS UPI  Selenggarakan Education for Revolution 4

 

BEM KEMA PLS UPI Sukses Selenggarakan Education for Revolution 4. EDVOLUTION (Education for Revolution) merupakan acara yang diselenggarakan oleh BEM …

Membangun Semangat Masyarakat Melalui Pendidikan Luar Sekolah
KaryaLENPNF1_PLS SEBAGAI SOLUSI ALTERNATIF KENAKALAN DAN DEGRADASI REMAJA
BEM KEMA PLS UPI Sukses Selenggarakan Education for Revolution 4. EDVOLUTION (Education for Revolution) merupakan acara yang diselenggarakan oleh BEM Keluarga Mahasiswa Departemen Pendidikan Luar Sekolah FIP UPI setiap tahunnya. Kali ini 4th Edvolution ini memiliki tema “A New Beginning Into The Beyond”.
“Tema ini diambil karena dalam kata-kata tema ini mengandung harapan didalamnya, saya harap dengan tema ini BEM Kema PLS bisa lahir menjadi pelopor dalam bidang pendidikan dan melahirkan hal-hal yang baru” tutur Raihan Firdaus selaku ketua pelaksana.
Di tahun ini yang merupakan tahun ke 4 Edvolution dilaksanakan, diisi dengan berbagai rangkaian acara-acara yang sangat asik, seru dan pastinya sangat bermanfaat, seperti Futsal Mahasiswa PLS, Islamic Fest, Seminar & Test Toefl, Training Smart Presentation, Bedah Buku, dan Art Festival.
Acara puncak dari EDVOLUTION yang ke empat sendiri dilaksanakan pada hari Minggu 26 Februari 2017,  dimana dalam acara puncaknya ini diadakan beberapa acara yang sangat menarik.
Dimulai dari pukul 09.00 dengan kegiatan bedah buku “Angan senja Senyum Pagi” bersama Penulis terkenal Fahd Fahdefi. Buku Angan Senja Senyum pagi ini,  baru di release pertama kalinya ke publik. Dan langsung dibedah dalam kegiatan Edvolution ini.
Dalam kegiatan bedah buku ini menceritakan beberapa metamorfosis gaya kepenulisan beliau yang cenderung romantis. Di dalam buku Fahd pahdepie slalu mengahadirkan tema yang dapat mencakup segala kalangan yang dikemas dengan nuansa romansa yang fresh.
Setelah acara bedah buku berakhir dilanjut dengan kegiatan Art festival yang didalamnya ada penampilan dari beberapa band,  salah satunya Wanna be Band.
Dilanjut dengan Stand Up Comedy UPI yang mengocok perut penonton, lalu setelah itu dilanjutkan dengan penampilan yang sangat spektakuler dan di tunggu-tunggu dari bintang tamu di acara 4th Edvolution ini yakni Grup Band Hoolahoop.
“Banyak sekali hambatan yang dirasakan dalam kegiatan ini,  salah satu halangan yang kita hadapi yakni masalah publikasi yang masih kurang sehingga,  kegiatan ini belum di kenal banyak orang” Tutur Yunia salah satu panitia 4th Edvolution.
Dokumentasi Kegiatan
oleh:
Rizki Andriansyah
[email protected]